KONI DIY

logo koni

KONI

Daerah Istimewa Yogyakarta

KONI DIY RESMI TAMBAH DUA CABOR BARU

KONI DIY RESMI TAMBAH DUA CABOR BARU

Komite Olahraga Nasional Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta (KONI DIY) kini resmi menambah anggotanya menjadi 46 Pengurus Daerah Cabang Olahraga (Pengda Cabor), setelah keberadaan dua cabor baru yakni Persatuan Rugby Union Indonesia (PRUI) DIY dan Persatuan Soft Tennis Indonesia (PESTI) DIY disetujui dan diterima dalam Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019 yang berlangsung di Prime Plaza Hotel Yogyakarta pada Sabtu (23/02/2019). Sehingga kini total Anggota KONI DIY berjumlah 57, yakni 46 Pengda Cabor, 6 Badan Fungsional, dan 5 KONI Kabupaten/Kota.

Adapun pengesahan ke-45 dan 46 cabor, masing-masing tertuang dalam Keputusan Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019 Nomor 02/R.A/II/2019 dan Nomor 03/R.A/II/2019 tentang Pengesahan Keanggotaan KONI DIY. Baik Rugby maupun Soft Tennis dinilai layak menjadi anggota setelah memiliki kelengkapan persyaratan, di antaranya jumlah atlet dan membentuk susunan kepengurusan di tingkat Pengurus Kabupaten (Pengkab) maupun Pengurus Kota (Pengkot) se-DIY. Berikut ini isi Keputusan Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019 yang mencantumkan tentang keberadaan salah satu cabor baru, yang kemudian dibacakan oleh Sekretaris Umum KONI DIY Drs. Agung Nugroho AM, M.Si., di hadapan audiens Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019.

Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019, Menimbang, bahwa Pengda PRUI (Rugby) telah memenuhi syarat untuk menjadi anggota KONI DIY pada Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019, maka perlu mengesahkan penerimaan anggota KONI DIY dengan menerbitkan Keputusan penetapannya. Mengingat, Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005, PP No 16, 17, dan 18 Tahun 2007, Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga KONI. Memperhatikan, Sambutan Gubernur DIY pada acara Pembukaan Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019, Sambutan Ketua Umum KONI DIY pada acara Pembukaan Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019, Saran dan Masukan Peserta Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019.

Memutuskan, Menetapkan, Pertama, Menerima dan mengesahkan Keputusan Hasil Sidang Pleno I secara lengkap dan rinci sebagaimana tersebut dalam Lampiran Keputusan ini. Kedua, Menyampaikan Keputusan ini kepada Pengurus KONI DIY dan Anggota untuk melaksanakan dengan sebaik-baiknya. Ketiga, Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila di kemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam Surat Keputusan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya. Hal yang sama juga tertuang dalam Keputusan Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019 Nomor 03/R.A/II/2019, yang di dalamnya mencantumkan PESTI. 

“Alhamdulillah ada anggota baru KONI DIY, yang kini genap menjadi 46 induk organisasi cabang olahraga. Jangan sungkan Rugby dan PESTI, walau baru boleh melebihi prestasi cabor senior,” ujar Ketua Umum KONI DIY Prof. Dr. Djoko Pekik Irianto, M.Kes., AIFO., sembari menutup Sidang Pleno I Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019. 

Perihal prestasi, Rugby DIY misalnya pernah memberikan kontribusi dengan mengirimkan 7 atletnya dalam Timnas Rugby 7s Indonesia Asian Games 2018 lalu. Bahkan dalam ajang SEA Games 2019 Manila mendatang, 5 atlet DIY kembali dipercaya untuk memperkuat Timnas Rugby 7s Indonesia. Terkait dengan agenda Pra Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) yang direncanakan akan berlangsung pada Agustus 2019, Pengda PRUI DIY yang kini diketuai oleh Dr. Ria Lumintuarso, M.Si., tersebut menargetkan bisa lolos final bahkan menjadi juara menuju PON XX Tahun 2020 Papua mendatang.    

Di sisi lain, Ketua Bidang (Kabid) Media dan Humas KONI DIY Nolik Maryono menambahkan, bahwa dalam Rapat Anggota KONI DIY Tahun 2019 pihaknya juga menganugerahkan penghargaan olahraga kepada 8 sekolah jenjang SMA se-DIY terutama yang memiliki Kelas Khusus Olahraga (KKO), atas peran dan dukungannya dalam memajukan olahraga di DIY. Seperti SMAN 4 Yogyakarta, SMAN 1 Sewon Bantul, SMAN 1 Seyegan Sleman, SMAN 2 Ngaglik Sleman, SMAN 1 Lendah Kulonprogo, SMAN 1 Pengasih Kulonprogo, SMAN 2 Playen Gunungkidul, dan SMAN 1 Tanjungsari Gunungkidul.

Penghargaan serupa juga turut diberikan kepada tiga media cetak dan elektronik di DIY yakni Surat Kabar Harian (SKH) Kedaulatan Rakyat, TVRI Jogja, dan RRI Jogja, yang dinilai berperan aktif dalam menyampaikan berita tentang kegiatan olahraga di DIY dan KONI DIY khususnya. Tidak ketinggalan Pengda Cabor dan Badan Fungsional seperti PBVSI DIY, Perpani DIY, PDBI DIY, dan BAPOPSI DIY yang juga mendapatkan penghargaan KONI DIY atas perolehan prestasi di tingkat nasional, berikut dengan ketertiban administrasi dan organisasi yang baik selama ini. Dan KONI Kabupaten Sleman yang menjadi penyumbang atlet terbanyak dalam Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) KONI DIY menuju PON XX Tahun 2020 Papua.      

Foto & Teks : Bidang Media dan Humas KONI DIY

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top