Yogyakarta (20/07/2019) – Pengurus Pusat Federasi Panjat Tebing Indonesia (PP FPTI) melantik dan mengukuhkan Pengurus Daerah Cabang Olahraga (Pengda Cabor) FPTI Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Periode 2018-2022 di Den Nany Resto Yogyakarta pada Sabtu (20/07/2019).
Mewakili Ketua Umum PP FPTI Faisol Riza, Sekretaris Umum Sapto Hardiono yang hadir bersama Wakil Ketua Umum II Pristiawan Buntoro menyampaikan bahwa DIY dapat secara optimal mendayagunakan segenap potensi yang dimiliki guna meningkatkan eksistensi dan peran FPTI dalam rangka memajukan panjat tebing, khususnya di DIY. Dengan adanya kepengurusan yang baru dilantik, juga diharapkan dapat segera melanjutkan langkah-langkah konkret yang selaras dengan kebutuhan dalam peningkatan prestasi olahraga panjat tebing maupun dalam upaya lebih memasyarakatkan panjat tebing yang dapat memberikan kontribusi positif bagi pengembangan potensi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Sumber Daya Alam (SDA), khususnya di Provinsi DIY, tentunya bersama-sama dengan Pengurus Kabupaten/Kota yang ada di DIY.
“Sebagaimana diketahui bahwa panjat tebing merupakan salah satu cabor yang dipertandingkan dalam Olimpiade 2020 Tokyo dan diminati oleh generasi muda. Oleh karena itu sangat disayangkan bila potensi olahraga panjat tebing yang ada di Yogyakarta ini tidak terorganisir, dikelola, dan dikembangkan dengan baik,” ujar Sapto dalam sambutan seusai pelantikan.
Dan dalam rangka mempersiapkan atlet-atlet panjat tebing berprestasi, DIY masih memiliki kesempatan untuk berbenah diri, dengan meningkatkan pola pembinaan kepada para atlet, agar meraih prestasi terbaik yang membanggakan masyarakat DIY. Pihaknya juga berharap, kepengurusan yang sekarang dapat merumuskan program kerja pembinaan atlet panjat tebing yang matang, selektif, kualitatif, berjenjang, dan berkelanjutan sehingga dapat menumbuhkan minat generasi muda terhadap panjat tebing.
Guna mendukung hal tersebut, dalam waktu dekat ini pihaknya akan menyelenggarakan agenda kegiatan PP FPTI secara nasional. Seperti Kejuaraan Nasional Kelompok Umur (Kejurnas KU) di Tanah Laut Kalimantan Selatan dan Pra-Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Surabaya Jawa Timur. Untuk itu diharapkan FPTI DIY dapat mempersiapkan atlet-atlet terbaiknya untuk berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Dan kepada Pemerintah Daerah (Pemda) maupun Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DIY supaya dapat membantu dan mendukung FPTI DIY dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan, agar dapat berjalan dengan maksimal.
“Semoga program kerja yang ada dapat dijalankan dengan baik, dan yang paling penting dilakukan yakni segera konsolidasi organisasi ke dalam dengan baik. Tetap melakukan pembinaan dengan baik kepada para atlet sejak usia dini. Serta mendorong peningkatan mutu para pelatih dan wasit, dalam hal ini para juri dan pembuat jalur agar memiliki tingkat keterampilan berstandar nasional,” jelasnya.
Sementara itu Ketua Umum KONI DIY Prof. Dr. Djoko Pekik Irianto, M.Kes., AIFO., yang hadir dan didampingi oleh Ketua Bidang (Kabid) Pembinaan Organisasi Wesley Heince Parera Tauntu, SE., tak lupa menyampaikan ucapan selamat kepada kepengurusan FPTI DIY yang baru saja dilantik dan dikukuhkan. Dirinya juga mengingatkan supaya FPTI DIY dapat mempersiapkan diri dengan baik jelang Pra-PON. Terlebih FPTI DIY akan menghadapi ajang ini khususnya untuk Zona Jawa pada September 2019 mendatang. Dan supaya dapat dibiayai dan diberangkatkan oleh KONI DIY ke PON XX Tahun 2020 Papua mendatang, FPTI DIY harus mampu meraih peringkat pertama dan lolos dalam kejuaraan wilayah tersebut.
“Harapannya pembinaan FPTI DIY kembali jaya seperti zamannya Agung Etty Hendrawati. Artinya FPTI DIY tidak hanya mencetak prestasi di level lokal tapi juga nasional. Ini akan diuji dalam Pra-PON, yang target utama harus lolos dulu dan karena wilayah maka target juara satu, cukup berat memang. Dan nantinya meski lolos namun tidak termasuk peringkat yang ditetapkan KONI DIY, boleh berangkat, tapi dengan biaya mandiri,” kata Prof. Djoko.
Apresiasi dan ucapan terima kasih pun tak lupa disampaikan kepada kepengurusan sebelumnya. Dan kepada kepengurusan yang baru dilantik, semoga dapat mengemban amanah, serta menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya. Turut hadir pula sejumlah perwakilan Pengda Cabor dan Anggota KONI DIY seperti BAPOPSI, PDBI, PASI, PBVSI, KODRAT, dan FORKI dalam acara tersebut. Adapun berikut ini Susunan Personalia Pengda FPTI DIY Periode 2018-2022 yang tercantum dalam Surat Keputusan (SK) Nomor 3411/SKP/PP-NAS/I/2019 Tanggal 21 Januari 2019.
Pelindung : Tuhan Yang Maha Esa
Penasehat : Dr. Ria Lumintuarso, M.Si.
Ketua Umum : Setiya
Ketua Harian : Amarsyah
Sekretaris Umum : Topan Faizal Rizal
Wakil Sekretaris Umum : Listya Martantika
Bendahara Umum : Agung Etty Hendrawati
Wakil Bendahara Umum : Rizky Almazeina
Bidang Kompetisi : Tubagus Ahmad Hafizh
Biro Juri : Himawan
Biro Jalur : Joko Sugianto
Bidang Panjat Tebing Alam : Bunaya Hatin Surahman
Biro Panjat Tebing Rekreasi
Pendidikan dan Event : Agus Fitriyanto
Bidang Vertical Rescue : Endro Sambodo
Bidang Pembinaan dan Prestasi : Sultoni Sulaiman
Biro Pembinaan : Wahyu Purnomo
Biro Pelatih : Fitriyani
Bidang Sarana dan Prasarana : Ryan Windi Atmaja
Septi Sancoko
Bidang Organisasi : Maryanto Rozali
Biro Hukum dan Displin : Hangga Sudewa
Biro Hubungan Antar Lembaga : Murjayanti
Bidang Humas : Siti Estuningsih
Biro Media Kom & IT : Ernawan Nur Hidayat
Biro Promosi : Yunan Satriawan Abidin
Bidang Penelitian & Pengembangan : Fuad Galuh Prihananto
Gusnida Rahma Anisa
Bidang Usaha Dana : Yuhdan Tri Hascahyo
Dewantara
Foto & Teks : Bidang Humas FPTI DIY