Yogyakarta (12/3/2020) konidiy.or.id – Babak penyisihan seri ketiga putaran kedua Proliga 2020 digelar di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada 13-15 Maret 2020. Berkapasitas sekitar 7.000 tempat duduk, pihak panitia saat ini masih menyediakan tiket ‘online’ dan ‘offline’ untuk perhelatan kompetisi bola voli kasta tertinggi di Indonesia tersebut.
Masing-masing untuk tiket ‘online’ dapat diakses melalui laman loket.com. Kemudian untuk pembelian tiket ‘on the spot’ atau pembelian langsung dapat dilakukan di loket yang tersedia. Dibuka mulai pukul 10.00 WIB pada hari Jum’at (13/3) dan Sabtu (14/3), serta mulai pukul 08.00 WIB pada hari Minggu (15/3). Adapun pintu masuk untuk penonton dibuka satu jam sebelum pertandingan berlangsung.
“Untuk ‘online’ masih ada sekitar 60 persen, dan ‘offline’ masih ada, per hari kuota yang dijual sekitar 2.000 tiket. Harga ‘online’ dan ‘offline’ sama, tiket reguler Rp. 60 ribu dan vip Rp 150 ribu,” ujar Wakil Ketua Panitia Yogyakarta Agus Junjungan dalam Press Conference Proliga 2020 di Yogyakarta pada Kamis (12/3).
Lebih lanjut dijelaskan, selama tiga hari tersebut pihaknya hanya menyediakan tiket yang berlangsung pada saat pertandingan untuk ‘offline’. Misal, tiket pada hari Jum’at (13/3), tersedia pada hari tersebut. Begitu pula dengan tiket pada hari Sabtu (14/3) dan Minggu (15/3), juga hanya tersedia masing-masing pada hari H.
Dalam event tahunan ini, panitia yang berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat dan pihak wajib terkait seperti TNI/Polri, juga bersiap untuk melakukan pemindaian suhu tubuh tiap penonton yang akan masuk ke GOR UNY, menyediakan ‘hands sanitizer’ atau pembersih tangan antiseptik, serta posko kesehatan BNI Life dan tenaga medis, guna mengantisipasi adanya penyebaran virus corona. Dan dalam pemindaian ini nantinya, bila terdapat seseorang yang memiliki suhu tubuh melebihi 37,5 derajat celcius, otomatis akan langsung dialihkan ke tempat medis guna ditinjau ulang.
“Kami tetap optimis acara di Yogyakarta berjalan lancar, dan antisipasi itu sebagai ‘awareness’ untuk masyarakat supaya dapat jaga diri dan tetap sehat. Walaupun oleh Gubernur DIY dinyatakan DIY aman dan siap menerima wisatawan, tetap harus waspada. Untuk pintu masuk penonton dan pemain berbeda, khusus pemain steril dan tidak bersentuhan langsung dengan penonton,” jelasnya.
Sementara itu Direktur Proliga Hanny S. Surkatty mengatakan di akhir putaran dua ini memang sudah diketahui tim yang lolos final four, kecuali di bagian putri. Dan nantinya masih ada perebutan juara di putaran dua, yang tentunya dijamin menarik perhatian khalayak penonton. Adapun pada seri tersebut, pada Jum’at (13/3) pukul 15.00 WIB bakal berlangsung pertandingan antara Jakarta Pertamina Energi Putri melawan tuan rumah Jakarta BNI 46 Putri. Lalu pada pukul 17.00 WIB, pertandingan antara Lamongan Sadang MHS Putra melawan Jakarta Pertamina Energi Putra.
Pada Sabtu (14/3) pukul 15.00 WIB, yang tidak kalah seru yakni pertandingan antara Jakarta Garuda Putra melawan Surabaya Bhayangkara Samator Putra. Berlanjut pada pukul 17.00 WIB dijadwalkan pertandingan antara Jakarta PGN Popsivo Polwan Putri melawan Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim Putri. Kemudian pada pukul 19.00 WIB, terdapat pertandingan antara Palembang Bank Sumsel Babel Putra melawan tuan rumah Jakarta BNI 46 Putra.
Pada Minggu (15/30) pukul 13.00 WIB, Jakarta Pertamina Energi Putri bakal melakoni pertandingan melawan Bandung BJB Tandamata Putri. Pukul 15.00 WIB, ada Surabaya Bhayangkara Samator Putra yang juga akan bertanding melawan Lamongan Sadang MHS Putra. Lalu pada pukul 17.00 WIB, Jakarta PGN Popsivo Polwan Putri bakal melawan Jakarta BNI 46 Putri. Dan pada pukul 19.00 WIB, ada pertandingan Jakarta Garuda Putra melawan Jakarta BNI 46 Putra yang akan menutup putaran kedua.
“Yang terpenting saat ini, dua tim kami baik putra maupun putri bisa lolos ke final four terlebih dahulu,” imbuh Ofisial Tim BNI Imam Agus Faisal.
Foto & Teks : Bidang Mobilisasi Sumber Daya, Promosi, Media dan Humas KONI DIY
Caption Foto : (Dari kiri ke kanan) Pelatih Jakarta BNI 46 Putra Samsul Jais, Pelatih Jakarta BNI 46 Putri Walfridus Wahyu, Wakil Ketua Panitia Yogyakarta Agus Junjungan, Direktur Proliga Hanny S. Surkatty, Ofisial Tim Jakarta BNI 46 Imam Agus Faisal, Kapten Tim Jakarta BNI 46 Putri Megawati Hangesti Pertiwi, Kapten Tim Jakarta BNI 46 Putra Dio Zulfikri.